fbpx

SEJARAH BERDIRINYA YAYASAN

Pada awal tahun 2016, Talulla Naura Jannah K divonis leukemia pada usia10 tahun. Seperti pasien leukemia lainnya, Talula membutuhkan banyak trombosit setiap harinya. Sang papa, Zulyan J Kotahatuhaha (Papa Talulla) mencari sumbangan darah untuk anaknya mulai dari menghubungi keluarga, teman, hingga melalui social media, dan radio. Dengan kerja keras papa Talulla, akhirnya banyak pendonor sukarela yang ingin menyumbangkan darahnya untuk Talulla.

Setelah kesehatan Talulla berangsur-angsur baik, papa Talulla melihat kebutuhan darah untuk pasien kanker di bank darah RSKD selalu tinggi, bahkan tidak jarang kebutuhan harian tidak terpenuhi yang mengakibatkan pasien kanker anak harus menunggu darah keesokan hari berikutnya. Kondisi ini sangat meresahkan papa Talulla, hingga akhirnya papa Talulla mulai mencari satu per satu para pendonor sukarela untuk memenuhi seluruh kebutuhan darah trombosit pasien di RSKD.

Apheresis Squad

Hingga awal 2019, papa Talulla beserta kawan-kawannya membentuk Apheresis Squad, dan berhasil mengumpulkan 200 orang pendonor darah trombosit sukarela yang bergantian menyumbangkan darahnya untuk pasien kanker (terutama pasien kanker anak) di RSKD setiap 2 minggu sekali

Laskar Donor 3

PERTEMUAN PERTAMA

Setelah berhasil mengumpulkan beberapa pendonor sukarela, papa Talulla beserta kawan2 berinisiatif membuat sebuah komunitas pendonor darah trombosit sukarela bernama Apheresis Squad. Selang berjalan beberapa waktu, Apheresis Squad bekerjasama dengan perawat bank darah RSKD dan distributor mesin donor darah aferesis mengadakan pertemuan pertama pada tanggal, 10 Desember 2017 di Musem Transportasi TMII, berjudul: KOPDAR AFERESIS 2017. Pada pertemuan yang dihadiri oleh 150 orang peserta itu, seluruh peserta setuju untuk bersama-sama mengedukasi masyarakat mengenai donor darah aferesis, rutin donor darah aferesis setiap 2 minggu sekali dan mengajak masyarakat untuk mulai mendonorkan darah trombositnya secara sukarela bersama Apheresis Squad

 

PERTEMUAN KEDUA 

Di akhir tahun 2018, tepatnya tanggal 1-2 Desember 2018 Apheresis Squad kembali bekerjasama dengan perawat bank darah RSKD dan distributor mesin donor darah aferesis mengadakan Gathring di Villa Pleasant Hill, Lembang, Bandung. Pada pertemuan tersebut, dihasilkan sebuah inisiatif untuk membuat sebuah yayasan agar dapat membantu lebih banyak pasien kanker di Indonesia dan dapat mengajak lebih banyak masyarakat untuk menjadi pendonor darah trombosit sukarela untuk yang membutuhkan

 

Diawal tahun 2019, dibentuklah sebuah kepengurusan untuk melahirkan sebuah yayasan. Dibulan Februari 2019, Apheresis Squad dibantu oleh Notaris bernama Salmiaty Hadjidjah Mutiara Mokoginta bersama – sama mengajukan sebuah yayasan ke Kemenkumham. Tepat pada tanggal 18 Maret 2019, Yayasan Laskar Aferesis Berbagi lahir di Indonesia.

Scroll to Top